Penggunaan Natural Language Processing Pada Chatbot Untuk Media Informasi Pertanian
Abstract
Pertanian merupakan pemanfaatan sumber daya yang dilakukan oleh manusia untuk menghasilkan bahan baku pangan serta mengelola lingkungan di sekitarnya. Dengan berkembangnya industri 4.0 sekarang ini, banyak bidang yang menggunakan kecerdasan buatan termasuk pertanian. Penelitian ini bertujuan untuk membantu petani mengetahui beberapa informasi penting yang berhubungan dengan pertanian berdasarkan relevansi waktu yang berlaku. Dalam penelitian ini digunakan konsep Natural Language Processing. Natural Language Processing adalah menganalisis teks dengan cara terkomputerasi, pada penelitian ini NLP digunakan untuk mencari kata dasar pada kalimat yang dimasukkan oleh user. Proses menjawab pertanyaan yang dimasukkan oleh user menggunakan metode pharsing kalimat, kemudian metode lemmatization untuk mencari kata dasar, lalu dari kata dasar menggunakan rule based untuk mencari jawaban yang sesuai dengan pertanyaan berdasarkan kata dasar. Hasil dari penelitian ini adalah prototype sistem yang dapat digunakan oleh petani untuk mengetahui informasi mengenai pertanian sesuai dengan relevansi waktu yang berlaku, contoh : harga bibit, pemberian pupuk, daerah panen, harga panen. Dari hasil pengujian didapatkan 86,12% aplikasi dapat mempharsing kalimat, 70% aplikasi dapat menjawab relevansi waktu sesuai permintaan user dan 73,33% dapat menampilkan jawaban yang sesuai dengan pertanyaan user.
Keywords
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.