OPTIMALISASI SUMBER DAYA MANUSIA MELALUI KEGIATAN SOSIAL BERBASIS SEMI LURING SELAMA PANDEMI COVID-19 PADA MASYARAKAT KAMPUNG SAYUR MOJOSONGO

Kuncoro Diharjo Diharjo, Iza Khoirul Hardika, Izzuddin Ahmad Abdurrahman, Millenia Anggitha Yohaniella, Ratnabella Indrawati, Mutiara Raff’al Faza, Mita Lugitaningrum, Farchan Abie Septya, Farhan Arditama, Devi Tria Okaviyani, Distya Niken Wulansari

Abstract

Seiring dengan perkembangan zaman sekaligus dengan adanya efek pandemi Covid 19 selama hampir 2 tahun terakhir, masyarakat dipaksa untuk mengoptimalkan sumber daya manusia melalui beberapa kegiatan selama masa pandemi ini. Tidak terkecuali masyarakat RT 03 RW 27 Kelurahan Mojosongo, Kecamatan Jebres, Kota Surakarta yang mana sering disebut Kampung Sayur. Namun pada kali ini, kampung tersebut akan merintis terobosan baru dengan menjadikan RT 03 RW 27 sebagai Kampung Buah untuk mengembangkan daya tarik kampung tersebut dan mengembangkan kesejahteraan warganya melalui beberapa aspek ekonomi. Hal tersebut yang mendorong Kelompok 130 KKN UNS untuk membantu mewujudkan impian dari masyarakat desa setempat untuk mencapai tujuannya. Tulisan ini juga bermaksud untuk menginformasikan bagaimana KKN UNS melakukan beberapa program atau kegiatan yang bermanfaat untuk mewujudkan hal tersebut. Kegiatan yang telah dirancang juga sudah dapat terlaksana dengan maksimal walau terdapat beberapa kesulitan karena efek dari pandemi itu sendiri. Diharapkan dengan adanya kegiatan KKN ini dapat mewujudkan apa yang diharapkan serta menjadi salah satu bentuk Tri Dharma Perguruan Tinggi kepada masyarakat luas.

Full Text:

PDF

References

(i) Buku:

Sutrisno, E. (2013). Manajemen Sumber Daya Manusia Jakarta : Kencana Prenada Media Group.

(ii) Artikel Jurnal

Maryam, S., Hartono, S., Kustiyah, E., Yusnia, N., Anik, Y., Titis, A. and Yuli, R., 2021. PENCEGAHAN DAN PENANGGULANGGAN COVID-19 DI DESA GENTAN KECAMATAN BAKI KABUPATEN SUKOHARJO. BUDIMAS: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT, 3(1): 62-70.

Nugroho, W., & Sugiarti, R. (2018). Analisis Potensi Wisata Kampung Sayur Organik Ngemplak Sutan Mojosongo Berdasarkan Komponen Pariwisata 6a. Cakra Wisata, 19(2): 1-6.

Ramajaya, M. (2021). Pemberdayaan Masyarakat Melalui Program Kampung Sayur Organik (Studi Kasus di Kampung Ngemplak Sutan Kelurahan Mojosongo Kecamatan Jebres Kota Surakarta) (Doctoral Dissertation, Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Yogyakarta) 1(1): 1-10.

Ruhana, I. (2012). Pengembangan Kualitas Sumber Daya Manusia Vs Daya Saing Global. Profit: Jurnal Administrasi Bisnis, 6(1): 1-10.

Saddiyah, P. and Astuti, R.P., 2021. Pemberdayaan Keluarga Menghadapi Pandemi COVID19 Melalui Program Kemasyarakatan: Budikdamber dan Pembuatan Instalasi Cuci Tangan Sistem Injak. BUDIMAS: JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT, 3(1): 26-34.

Wakerwa, O. 2016. Peranan Sumber Daya Manusia dalam Meningkatkan Pembangunan Masyarakat di Desa Umbanume Kecamatan Pirime Kabupaten Lanny Jaya. Holistik, Journal Of Social And Culture 9 (17A): 1-22.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.