MEMBERDAYAKAN PRESTASI SISWA MELALUI UPAYA PENGELOLAAN MANAJEMEN SEKOLAH

Jumiyanto Widodo

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis upaya Pengelolaan Manajemen Sekolah
dalam rangka memberdayakan prestasi siswa melalui implementasi, dukungan
ataupun hambatannya dalam implementasi Program Manajemen Berbasis Sekolah
(MBS). Dengan mengambil setting data ketika program tersebut dijalankan Sekolah yaitu di tahun 2005/2006 oleh SMA N 1 Klaten. Sebagai sebuah penelitian deskriptif kualitatif, maka penelitian ini berusaha menggambarkan keadaan atau fenomena sosial tertentu yang terjadi dalam konteks yang tepat, sehingga bersesuaian dengan permasalahan yang diangkat. Sumber data yang dikembangkan melalui teknik purposive sampling dilanjutkan teknik snowball sampling yaitu dari kepala sekolah. Pengumpulan data melalui observasi, wawancara, angket dan dokumentasi atau arsip yang dilakukan dengan teknik simak libat cakap (observasi partisipasi), teknik rekam, teknik catat dan wawancara secara mendalam (in-depth-interview). Validitas data menggunakan teknik triangulasi metode dan sumber. Analisis data menggunakan teknik pola siklus. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa dalam memberdayakan prestasi siswa sangat terkait dengan keberhasilan pengelolaan manajemen sekolah. Implementasi Program Manajemen Berbasis Sekolah (MBS) pada SMA N 1 Klaten dibawah koordinasi kepala sekolah telah menjalankan program tersebut dengan baik. Terindikasikan dari : 1) Proses implementasi yang dijalankan telah sesuai dengan petunjuk implementasi yang tertulis dalam buku acuan BA-PGB05
dengan output implementasi yang menunjukkan kemandirian dan inisiatif sekolah dalam mengelola dan mengoptimalkan sumberdaya; 2) Meningkatnya kepedulian warga sekolah dan orang tua/wali murid melalui Komite Sekolah dalam mendukung pembiayaan BP3 dan RAP (Rencana Anggaran Pembangunan) termasuk dalam memberikan kontribusi pembangunan sarana prasarana; 3) Tingkat kompetisi siswa dan institusi SMA N 1 Klaten yang tinggi, ditunjukkan dari prestasi akademis siswa (lomba/olimpiade dan lulusan) dan program pengembangan institusi : akselerasi, imercy dan SNBI. Dari hasil kajian diketahui faktor pendukung dan penghambat yang diklasifikasikan dalam 2 (dua) variabel yaitu variabel kesiapan lembaga pelaksana dan dukungan publik stakeholders, Dewan Pendidikan Kabupaten Klaten dan Komite Sekolah SMA N 1 Klaten. Menunjukkan perlu peningkatan kapasitas dalam memberikan kontribusi secara lebih aktif, berpartisipasi tidak sekedar materi tapi juga non materi dalam keterlibatan kegiatan sosial, budaya dan keamanan sehingga implementasi MBS sebagaimana di maksudkan juga dalam manajemen pengelolaan sekolah melalui implementasi kebijakan pengelolaan manajemen yang lainnya bisa dilaksanakan lebih efektif dan efisien.

Full Text:

PDF

References

Abu, Ibtisam – Duhou. 2002. School-Based Management (Manajemen Berbasis Sekolah). PT. Logos Wacana Ilmu. Jakarta

Dwijowijoto, Riant N. 2003. Kebijakan Publik, Formulasi, Implementasi dan Evaluasi. PT. Gramedia. Jakarta.

Sutopo, HB. 1988. Pengantar Metode Penelitian Kualitatif : Dasar-dasar, Teori dan Praktis. Pusat Penelitian UNS. Surakarta.

Singarimbun, Masri & Sofian Effendi. 1989. Metode Penelitian Survai-edisi revisi. LP3ES. Jakarta.

Strauss Anselm dan Juliet Corbin. 2003. Dasar-Dasar Penelitian Kualitatif. Pustaka Pelajar. Yogyakarta.

Buku panduan MBS, peraturan-peraturan dan dokumen:

Departemen Pendidikan Nasional-Ditjend Dikdasmen-Direktorat Tenaga

Kependidikan. 2003. Manajemen Berbasis Sekolah BA-PGB-05. Jakarta.

Departemen Pendidikan Nasional-Ditjend. Pendidikan Dasar dan Menengah. 2004.

Panduan Umum – Dewan Pendidikan dan Komite Sekolah. Jakarta.

Muluk, A. Malik Fajar. 2004. Renungan Hardiknas 2004 (artikel). Harian Umum Kompas, tanggal 3 Mei 2004

Surat Keputusan Mendiknas No. 044/U/2002 tentang dewan pendidikan dan komite sekolah.

Undang-Undang No. 22 dan 25 tahun 1999 tentang Otonomi Daerah.

Undang-Undang No. 25 tahun 2000 tentang Program Pembangunan Nasional (Propenas) Tahun 2000-2004.

Proposal SMA N 1 Klaten. April 2005. Proposal School Development and Investment Plan (SDIP) – pertama. SMA N 1 Klaten.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.