Hubungan Dislipidemia dengan Infark Miokard Akut pada Pasien Diabetes Melitus Tipe 2 di RS UNS
Abstract
Pendahuluan: Faktor risiko utama penyakit jantung koroner adalah dislipidemia, hipertensi, dan diabetes. Pasien diabetes dengan dislipidemia memiliki 3-4 kali peningkatan risiko kardiovaskular dibandingkan dengan nondiabetes. Perubahan profil lipid dapat menunjukkan korelasi utama antara diabetes dan peningkatan risiko kardiovaskular. Oleh sebab itu, tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan dislipidemia dengan kejadian infark miokard akut pada pasien diabetes melitus tipe 2 di RS UNS.
Metode: Penelitian menggunakan studi observasional analitik dengan desain studi cross sectional retrospective. Pengambilan data dilakukan melalui rekam medis pasien diabetes melitus tipe 2 di RS UNS pada bulan November-Desember 2021. Sampel diambil dari periode Januari 2019-September 2021. Besar sampel penelitian ini sebanyak 130 pasien dan metode analisis data yang digunakan adalah uji chi square dengan software SPSS versi 20.
Hasil: Berdasarkan hasil uji chi square, didapatkan kadar kolesterol total dengan infark miokard akut memiliki nilai p = 0.453, kadar trigliserida dengan infark miokard akut memiliki nilai p = 0.377, kadar LDL-C dengan infark miokard akut memiliki nilai p = 0.085, kadar HDL-C dengan infark miokard akut memiliki nilai p = 0.108, dan rasio TC/HDL-C dengan infark miokard akut memiliki nilai p = 0.291 yang artinya tidak terdapat hubungan yang bermakna antara dislipidemia dengan kejadian infark miokard akut pada pasien diabetes melitus tipe 2.
Kesimpulan: Tidak terdapat hubungan yang bermakna antara dislipidemia dengan kejadian infark miokard akut pada pasien diabetes melitus tipe 2.
Kata Kunci: Dislipidemia, diabetes, kejadian infark miokard akut
References
CDC. Heart Disease Facts [Internet]. Centers for Disease Control and Prevention. 2020 [cited 2021 Aug 26]. Available from: https://www.cdc.gov/heartdisease/facts.htm
WHO. Cardiovascular diseases (CVDs) [Internet]. World Health Organization. 2021 [cited 2021 Aug 26]. Available from: https://www.who.int/news-room/fact-sheets/detail/cardiovascular-diseases-(cvds)
Kemenkes RI. Penyakit Jantung Penyebab Kematian Terbanyak ke-2 di Indonesia [Internet]. Kementrian Kesehatan Republik Indonesia. 2019 [cited 2021 Aug 28]. Available from: https://www.kemkes.go.id/article/view/19093000001/penyakit-jantung-penyebab-kematian-terbanyak-ke-2-di-indonesia.html
American Diabetes Association. Cardiovascular Disease and Risk Management: Standards of Medical Care in Diabetes 2021. Diabetes Care. 2021;44(January):S125–50.
Mukherjee B, Mohanty M. Diabetes Mellitus and Dyslipidemia- A Detailed Analysis. Asian J Med Sci. 2021;12(5):101–6.
Kaze AD, Santhanam P, Musani SK, Ahima R, Echouffo-Tcheugui JB. Metabolic dyslipidemia and cardiovascular outcomes in type 2 diabetes mellitus: Findings from the look ahead study. J Am Heart Assoc. 2021;10(7).
Probandari AN, Pamungkasari EP, Febrinasari RP, Sumardiyono, Widyaningsih V. Metode Penelitian Kuantitatif. Edisi 1. Hartono, editor. Surakarta: UNS press; 2020. 97, 111 p.
Arnetz L, Ekberg NR, Alvarsson M. Sex differences in type 2 diabetes: Focus on disease course and outcomes. Dove Med Press. 2014;7:409–20.
PERKENI. Pedoman Pengelolaan dan Pencegahan Diabetes Melitus Tipe 2 Dewasa di Indonesia 2019. Perkumpulan Endokrinologi Indonesia. 2019. 1–117 p.
Suastika K, Dwipayana P, Siswadi M, Tuty RA. Age is an Important Risk Factor for Type 2 Diabetes Mellitus and Cardiovascular Diseases. IntechOpen. 2012;
Petrie JR, Guzik TJ, Touyz RM. Diabetes, Hypertension, and Cardiovascular Disease: Clinical Insights and Vascular Mechanisms. Can J Cardiol [Internet]. 2018;34(5):575–84. Available from: https://doi.org/10.1016/j.cjca.2017.12.005
Mahalle N, Garg M, Naik S, Kulkarni M. Study of pattern of dyslipidemia and its correlation with cardiovascular risk factors in patients with proven coronary artery disease. Indian J Endocrinol Metab. 2014;18(1):48–55.
Abd alamir M, Goyfman M, Chaus A, Dabbous F, Tamura L, Sandfort V, et al. The Correlation of Dyslipidemia with the Extent of Coronary Artery Disease in the Multiethnic Study of Atherosclerosis. J Lipids. 2018;2018:1–9.
Hatmi ZN, Jalilian N, Pakravan A. The Relationship Between Premature Myocardial Infarction with TC/HDL-C Ratio Subgroups in a Multiple Risk Factor Model. Adv J Emerg Med. 2019;3(3):e24.
Rathore V. Risk Factors of Acute Myocardial Infarction: A Review. Eurasian J Med Investig. 2018;2(1):1–7.
Yuliani F, Oenzil F, Iryani D. Hubungan Berbagai Faktor Risiko Terhadap Kejadian Penyakit Jantung Koroner Pada Penderita Diabetes Melitus Tipe 2. J Kesehat Andalas. 2014;3(1):37–40.
Refbacks
- There are currently no refbacks.