IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN LEARNING CYCLE 5E SECARA TERPADU DENGAN PERMAINAN KARTU LINK AND MATCH UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN KOMUNIKASI PADA PEMBELAJARAN BIOLOGI SISWA KELAS VIII F SMPN 22 SURAKARTA TAHUN PELAJARAN 2012/2013

Herni Budiati

Abstract

Implementasi Model Pembelajaran  Learning Cycle 5E  Secara Terpadu dengan Permainan Kartu  Link and Match
untuk Meningkatkan Kemampuan Komunikasi pada Pembelajaran Biologi Siswa Kelas VIII F SMP Negeri 22 Surakarta Tahun
Pelajaran 2012/2013. Penelitian Tindakan Kelas.Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan komunikasi pada
pembelajaran biologi siswa VIII F SMPN 22 Surakarta tahun pelajaran 2012/2013 melalui implementasi model pembelajaran
Learning Cycle  5E  secara terpadu dengan permainan kartu  Link and Match. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas,
dengan subyek penelitian  siswa kelas VIII F SMP Negeri 22 Surakarta Tahun Pelajaran 2012/2013 yang berjumlah 27 siswa.
Data diperoleh melalui observasi kemampuan komunikasi dan tes hasil belajar biologi.  Prosedur dalam penelitian tindakan
kelas ini mengikuti model yang dikembangkan oleh Kemmis dan Robin Mc. Taggart yang meliputi tahap-tahap yaitu rencana
tindakan  (plan), pelaksanaan tindakan  (action), observasi  (observation), dan refleksi  (reflection).yang selanjutnya dianalisis
secara deskriptif kualitatif.  Kesimpulan penelitian ini adalah implementasi model pembelajaran  Learning Cycle 5E  secara
terpadu dengan permainan kartu  Link and Match  dapat meningkatkan kemampuan komunikasi pada pembelajaran biologi
siswa VIII F SMPN 22 Surakarta tahun pelajaran 2012/2013.
Kata Kunci: Learning Cycle 5E, link and match, kemampuan komunikasi.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.