Pengaruh Model Konstruktivistik Terhadap Pengetahuan dan Respon Siswa di Masa Pandemik COVID-19 Untuk Hasil Belajar Siswa SMK

Bayu Ciputra Satrio

Abstract

Konstruktivisme menjadi pendekatan yang populer dan berkembang dalam praktik pembelajaran saat ini. Hal tersebut tidak lepas dari teori-teori mendasarinya. Penelitian ini bertujua untuk mengetahui seberapa besar pengaruh model konstrukvistik terhadap pembelajaran siswa/i di masa pandemik COVID-19 tahun ajaran 2020/2021. Subyek dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas ini adalah siswa kelas X yang berjumlah 60 siswa/i. Penelitian terdiri dari aspek perencanaan,tindakan, observasi dan refleksi. Data penelitian diperoleh dengan metode tes dan observasi. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa nilai rata-rata siswa dalam model konstruktivisme pada kegiatan pembelajaran adalah 56%  kemampuan siswa dalam menjalankan suatu kegiatan pembelajaran dirumah. Dari hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa siswa/i dalam pembelajaran yang dilakukan pada masa pandemik ini mengalami penurunan dalam hasil belajar siswa dan guru berperan penting untuk selalu mengembangkan dan berinovasi dalam membuat pendekatan dan kegiatan belajar mengajar yang efektif.

Keywords

Model Konstruktivistik, Hasil Belajar, COVID-19

Full Text:

PDF

References

Putria, H., Maula, L. H., Uswatun, D. A., Wahyono, P., Husamah, H., Budi, A. S., Suni Astini, N. K., Yunitasari, R., Hanifah, U., & Anugrahana, A. (2020). Pengaruh Pembelajaran Daring terhadap Minat Belajar Siswa pada Masa COVID 19. Jurnal Scholaria, 4(3), 51–65. https://doi.org/10.37329/cetta.v3i2.452

Refbacks

  • There are currently no refbacks.