METAFORA DI KOLOM KOMENTAR AKUN INSTAGRAM @JOKOWI

Yuli Kristianingsih

Sari

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan jenis-jenis metafora di kolom komentar akun instagram @jokowi. Pendekatan yang digunakan pada penelitian ini adalah pendekatan semantik. Data dalam penelitian ini yaitu kata, frasa, klausa dan kalimat di kolom komentar akun instagram @jokowi yang mengandung metafora. Sumber data dalam penelitian ini adalah komentar di kolom komentar akun instagram @jokowi selama satu bulan sebelum pemilu, yaitu 13 Maret sampai dengan 13 April 2019. Metode penyediaan data menggunakan metode simak dengan tangkap layar dan teknik catat. Analisis data menggunakan metode agih dan metode padan. Pada metode agih, teknik dasar yang digunakan adalah teknik bagi unsur langsung (BUL) dengan teknik lanjutan yaitu teknik ganti. Pada metode padan, teknik dasar yang digunakan adalah teknik pilah unsur penentu (PUP) dengan teknik lanjutan yaitu teknik hubung banding menyamakan hal pokok (HBSP). Hasil penelitian menujukkan bahwa terdapat sembilan jenis metafora, yaitu BEING, COSMOS, ENERGY, SUBSTANCE, TERRESTRIAL, OBJECT, LIVING, ANIMATE, dan HUMAN.

Kata kunci: jenis metafora; Jokowi; Instagram; semantik

Teks Lengkap:

PDF

Referensi

Buana, M.E.A. (2014). Metafora dalam Wacana Politik Kolom Indonesia Baru di Laman Liputan6.com.

Skripsi (Tidak Dipublikasikan). Yogyakarta: Jurusan Sastra Indonesia Fakultas Ilmu

Budaya Universitas Gadjah Mada.

Hidayat, H. (2014). Pemanfaatan Fitur Metafora dalam Teks Pidato Politik Shinzo Abe sebagai

Perdana Menteri Jepang ke-96: Analisis Wacana Kritis. Metalingua, 12(2), 165—178.

Kusmanto, H. (2019). Konseptualiasasi Metafora Wacana Politik: Studi Semantik Kognitif.

Waskita. Vol. 3(2), 27-42.

Kridalaksana, H. (2008). Kamus Linguistik Edisi Keempat. Jakarta: Gramedia.

Moeloeng, L.J. (2010). Metode Penelitian Kualitatif (edisi revisi). Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Nurhamidah, D. (2018). Metafora dalam Pidato Politik Anies Baswedan. Proceeding Universitas

Pamulang. 1(1).

Putri, M.I.D. (2017). Disfemisme pada Kolom Komentar di Akun Media Sosial Instagram

@jokowi. Skripsi (Tidak Dipublikasikan). Surakarta: Program Studi Sastra Indonesia

Fakultas Ilmu Budaya Universitas Sebelas Maret.

Sari, P.S. & Tawami, T. (2018). Metafora Konseptual pada Wacana Retorika Politik. Akrab Juara.

Vol. 3(4), 59-69.

Subroto, E. (1992). Pengantar Metoda Penelitian Linguistik Struktural. Surakarta: Sebelas Maret

University Press.

Sudaryanto. (2015). Metode dan Aneka Teknik Analisis Bahasa: Pengantar Penelitian Wahana

Kebudayaan secara Langsung. Yogyakarta: Sanata Dharma University Press.

Ullman, S. (2014). Pengantar Semantik. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Wahab, A. (1995). Isu Linguistik: Pengajaran Bahasa dan Sastra. Surabaya: Airlangga University

Press.

Widyawati, E. (2017). Metafora dalam Berita Politik dan Hukum pada Media Cetak. Skripsi (Tidak

Dipublikasikan). Surakarta: Program Studi Sastra Indonesia Fakultas Ilmu Budaya

Universitas Sebelas Maret.

Yuliati. (2012). Bahasa dan Politik: Ungkapan Simbolik Presiden pada masa Kampanye Pilpres

Ideia, 6(23), 1-13.

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.