ANALISIS VALUE ENGINEERING (VE) DENGAN PENGGANTIAN BAHAN ADDITIVE CAMPURAN SEMEN PADA STRUKTUR BETON (STUDI KASUS : GEDUNG GRAHA BAKTI BUDAYA PROYEK REVITALISASI PKJ TIM TAHAP II)

Arindiyah Wulandari, Fajar Sri Handayani, Muji Rifai

Abstract

Pembangunan infrasruktur tidak terlepas dari perencanaan anggara biaya. Biaya merupakan elemen utama dan krusial dalam setiap proyek konstruksi, sehingga diperlukan ketelitian dalam perencanaannya agar dapat dilakukan penghematan biaya tanpa mengurangi kualitas pekerjaan. Penghematan biaya dapat dilakukan dengan cara melakukan Value Engineering (VE) pada pekerjaan yang memiliki nilai besar. Penelitian ini menggunakan studi kasus pada Gedung Graha Bakti Budaya (GBB) Proyek Revitalisasi PKJ TIM Tahap II. Metode penelitian yang digunakan adalah metode VE untuk mengurangi biaya konstruksi dan LCA untuk mengurangi emisi GRK yang dihasilkan. Data yang digunakan terdiri dari Rencana Anggaran Biaya (RAB), Shop Drawing (gambar kerja), spesifikasi teknis pekerjaan, Outline Specification (OS), daftar harga satuan pekerjaan, dan peraturan-peraturan yang berlaku. Setelah dilakukan analisis menggunakan metode VE pada penelitian ini, menunjukkan perubahan dimensi yang dilakukan pada struktur kolom tipe K1 dan K3 menggunakan alternatif 1 (metakaolin) dengan campuran additive sebagai alternatif paling efektif secara biaya, dimana pada alternatif ini dapat menghemat biaya sebesar 21,80% atau senilai Rp671.902.339,02 dari struktur existing.

References

Bahri, K., & Indryani, R., 2018, “Penerapan Rekayasa Nilai (Value Engineering) Pekerjaan Arsitektural Pada Proyek Pembangunan Transmart Carrefour Padang.” Jurnal Teknik ITS, Vol.7 No.1 pp. 1-5.

Budianto, M. K., 2019, “Kajian Kuat Desak Dan Modulus Elastisitas Beton Mutu Tinggi Dengan Bahan Tambah Silica Fume Menggunakan Analisis Mikrostruktur” Surakarta: Universitas Sebelas Maret.

Diputera, I. A., Putera, I. A., & Dharmayanti, G. P., 2018, “Penerapan Value Engineering (VE) Pada Proyek Pembangunan Taman Sari Apartement”, Jurnal Spektran, Vol.6 No.2, pp. 210 - 216.

Hendrianto, G. K., 2018, “Analisis Metode Value Engineering Untuk Efisiensi Biaya (Studi Kasus : Proyek Apartemen Yukata Suites Alam Sutera Tangerang),” Surakarta: Universitas Sebelas Maret.

Iqbal, A. S., 2018, “Pengaruh Zeolit Sebagai Material Pengganti Semen Pada Campuran Beton Self Compacting Concrete (SCC) terhadap Kuat Tekan dan Porositas Beton”, Rekayasa Teknik Sipil Vol.1 No 01, pp. 167 - 175.

Iswanto., 2011, “Tinjauan Kuat Tekan Dan Modulus Elastisitas Beton Dengan Zeolit Sebagai Bahan Tambah Dibanding Zeolit Sebagai Pengganti Semen Pada Campuran Beton”, Surakarta: Universitas Sebelas Maret.

Musliha, S. S., 2021, “Analisis Value Engineering Pada Struktur Bangunan Dengan Metode Analytical Hierarcy Process (AHP) (Studi Kasus : Proyek Supporting Unit DPRD Kota Salatiga)”, Surakarta: Universitas Sebelas Maret.

Nasional, B. S., 2019, “Persyaratan Beton Struktural untuk Bangunan Gedung dan Penjelasannya (ACI 318M-14 dan ACI 318RM-14, MOD),” Jakarta: Badan Standarisasi Nasional.

Rahady, M. A., 2017, “Pengaruh Penambahan Silica Fume dan Superplasticizer pada Self Compacting Concrete (SCC)”, Universitas Islam Indonesia.

Setiawati, M., 2018, “Fly Ash Sebagai Bahan Pengganti Semen Pada Beton,” Seminar Nasional Sains dan Teknologi 2018.

Wibowo, Safitri, E., & Fatoni, L. F. (2018). Kajian Pengaruh Variasi Metakaolin Terhadap Parameter Beton Memadat Mandiri Mutu Tinggi. e-Jurnal MATRIKS TEKNIK SIPIL, 513 - 520.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.