Memperindah Ruang Publik dengan Taman dan Seni Mural sebagai Media Edukasi Sosial Kemasyarakatan

Satria Aji Pamungkas, Venty Suryanti

Abstract

Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Integratif Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta Kelompok 129 dilaksanakan pada bulan Januari-Februari 2021 di RW XI Kelurahan Sangkrah, Kecamatan Pasar Kliwon, Kota Surakarta dengan judul Program Sadar Lingkungan dan Pemberdayaan Warga Kelurahan Sangkrah, Surakarta di Masa Pandemi COVID-19. Kelurahan Sangkrah terletak di daerah bantaran Sungai Bengawan Solo yang belum dikelola dengan baik. Daerah ini merupakan daerah padat penduduk dan kumuh, dimana rumah informal banyak ditemui di sekitar bantaran Bengawan Solo. Salah satu program KKN yang telah dilaksanakan adalah (1). sosialisasi pentingnya menjaga kebersihan dan keindahaan lingkungan dan (2). pelaksanaan kegiatan pemanfaatan lahan kosong di sekitar tanggul untuk dibuat taman serta membuat karya seni mural di dinding tanggul. Kegiatan ini diikuti dengan sangat antusias oleh warga masyarakat, dimana seluruh warga yaitu remaja, ibu-ibu dan bapak-bapak berkontribusi nyata untuk membuat indah lahan kosong dan dinding di tanggul bantaran Sungai Bengawan Solo. Hasil dari program kerja taman hias dan mural ini telah membuat perbedaan yang signifikan terhadap pemandangan sekitar Kelurahan Sangkrah RW XI. Seni mural bertemakan kampung KB membuat fungsi taman sebagai media edukasi. Di lokasi taman telah juga dimanfaatkan sebagai fungsi sosial yaitu sebagai tempat refreshing atau olah raga bagi warga serta tempat bermain bagi anak-anak. Fungsi ekonomi dari taman dapat terlihat dari pemanfaatn tanaman sayuran dan tanaman obat keluarga (TOGA) oleh warga masyarakat. Tanaman buah-buahan juga ditanam di lahan kosong tersebut, sehingga selain sebagai peneduh dan membuat udara segar atau bersih juga dapat dimanfaakan buahnya kelak dikemudian hari jika pohon sudah besar dan berbuah.

Full Text:

PDF

References

Annisa, S.P. (2016). Kajian Kondisi Layak Huni Kota Balikpapan Berdasarkan Persepsi Masyarakat, Jurnal Bumi Indonesia. 1-9.

Douglass, M. (2002). From Global Intercity Competition to Cooperation for Livable Cities and Economic Resilience in Pacific Asia. Environment and Urbanization. 14: 53.

Endriawan, D., Maulana, T.A., dan Sadono, S. (2017). Mural sebagai Media Pendidikan dan Pengabdian Masyarakat. Seminar Nasional Seni dan Desain: Membangun Tradisi Inovasi Melalui Riset Berbasis Praktik Seni dan Desain. 482-485.

Iswara, R., Astuti, W., dan Putri, R.A. (2017). Kesesuaian Fungsi Taman Kota dalam Medukung Kota Layak Huni di Surakarta, Arsitektura, No. 15, Vol. 1, 115-123.

Iswandi, H. (2016). Seni Mural sebagai Unsur Politik dalam Kehidupan Sosial. Besaung: Jurnal Seni dan Budaya. 1(1), 9-14.

Martahayu, V., Irfansyah R., dan Anharudin, A. (2020). Penggunaan Karya Seni Mural di Pemandian Air Barat Desa Ranggung sebagai Media Pendukung Berbasis Edukasi Sosial Kemasyarakat. Selaparang: Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan. No. 3, Vol. 2, 224-232.

Nababan, R.S. (2019). Karya Mural sebagai Mediun Mengkritisi Perkembangan Jaman (Studi Kasus Seni Mural Young Surakarta). Proceeding: International Coneference on Art, Design, Education and Cultural Studies (ICADEC) 2019.

Putra, G.L.A.K. dan Putra, I.G.J. (2020). Pengabdian kepada Masyarkat dengan Kegiatan Mural untuk Mempercantik Lapangan Astagina, Padangsambian Klod. Jurnal Lentera Widya, No. 2, Vol. 1, 29-35.

Yusuf, A.W., 2014, Partisipasi Masyarakat Dalam Pembangunan Kota yang Berkelanjutan dan Berkeadilan. Jurnal Administrasi Publik. No. 11, Vol .2, 53-67.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.