EFEKTIVITAS PENGGUNAAN MEDIA ADOBE FLASH PROFESIONAL CS 6 PADA PEMBELAJARAN IPA MATERI PERUBAHAN ZAT PADA SISWA SMP KELAS VII SEMESTER I

Eskadani Ibnu Sagita

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas media pembelajaran IPA berbasis Adobe Flash Profesional CS6 pada materi perubahan zat terhadap peningkatan kemampuan kognitif siswa. Penelitian ini merupakan jenis penelitian quasi-experimental dengan tipe posttest only control group design. Subjek penelitian adalah siswa kelas VII-A dan VII-B SMP Islam Diponegoro Surakarta Tahun Pelajaran 2015/2016. Data diperoleh dari nilai ulangan tengah semester dan posttest siswa. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis data kuantitatif. Berdasarkan analisis data dan pembahasan dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran Adobe Flash Profesional CS6 pada materi Perubahan Zat efektif untuk meningkatkan kemampuan kognitif siswa. Hal ini didasarkan atas besarnya nilai thitung sebesar 3,071 lebih besar dari nilai ttabel sebesar 1,686, sehingga hipotesis nol (H0) ditolak. Karena keputusan uji yang menyatakan bahwa H0 ditolak sehingga dapat disimpulkan bahwa rerata kemampuan kognitif siswa pada tes akhir antara kelas yang dalam pembelajaran menggunakan media Adobe Flash Profesional CS6 lebih tinggi dari pada kelas yang dalam pembelajaran menggunakan media sebelumnya berupa file ppt, word, pdf, dan video secara signifikan.

Keywords

Efektivitas; Perubahan Zat; Adobe Flash Profesional CS6

Full Text:

PDF

References

Angkowo, R & Kosasih, A. (2009). Optimalisasi Media Pembelajaran. Jakarta : PT Grasindo.

Anitah, Sri. (2008). Media Pembelajaran. Surakarta: UNS Press.

Arikunto, Suharsimi. (2006). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.

Arikunto, Suharsimi. (2002). Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.

Arsyad, Azhar. (2011). Media Pembelajaran. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.

Budiyono. (2010). Statistika untuk Penelitian. Surakarta : UNS Press.

Daraini, Rini. (2013). Pengaruh Pembelajaran Berbasis Multimedia dan Gaya Kognitif terhadap Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika. Jurnal Teknologi Pendidikan, 243-250.

Darmawan, Deni. (2011). Inovasi Pendidikan. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Daryanto. (2010). Media Pembelajaran. Yogyakarta: Gava Media

Desmita. (2009). Psikologi Perkembangan Peserta Didik. Bandung : Remaja Rosdakarya

Gandhi, V. K. (2011). A Review Study on E-Learning for the Empowerment of Teaching and Learning in Higher Education. Journal of Education and Practice Vol 2, No 10, 2011. Diperoleh 24 April 2014, dari http://www.unilorin.edu.ng/publications/gandhi/(2011)%22IJEP%24Journal.pdf

Hadjar, Ibnu. (1996). Dasar-Dasar Metodologi Penelitian Kuantitatif. Jakarta : Raja Grafindo Persada

Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan. (2014). Buku Guru Ilmu Pengetahuan Alam – Edisi Revisi. Jakarta: Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan

Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan. (2014). Ilmu Pengetahuan Alam – Edisi Revisi. Jakarta: Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan

Nurchaili. (2010). Membentuk Karakter Siswa Melalui Keteladan Guru. Jurnal Pendidikan dan Kebudayaan III, 16 : 233-244

Onasanya, S. A. (2004). Selection And Utilization Of Instructional Media For Effective Practice Teaching. Institute Journal of Studies in Education, 2 (1). Diperoleh 21 Maret 2013, dari http://www.unilorin.edu.ng/ publications /onasanya/(2004)%20IJSE%20Journal.pdf

Piaget, J. (1970). Science of Education and The Psychology of The Child. New York : Willey

Puskur. (2006). Buram Panduan Pengembangan Pembelajaran IPA Terpadu. Diperoleh 29 November 2012, dari http://www.puskur.net/.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.