PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN LITERASI SAINS BERBASIS PROYEK PADA PELAJARAN IPA UNTUK MENINGKATKAN KETRAMPILAN BERPIKIR TINGKAT TINGGI SISWA KELAS 8 OSN SMP N 1 KLATEN

Endah Sulistyowati

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah rendahnya ketrampilan berpikir tingkat tinggi pada siswa yang diukur dari kemampuan menganalis, mensintesis, mengevaluasi dan menciptakan solusi bagi permasalahan IPA dalam kehidupan sehari –hari pada materi zat aditif dan adiktif. Hal ini sangat berbahaya apabila  siswa tidak memiliki kemampuan berpikir tingkat tinggi maka akan mudah siswa terjerumus dalam penggunaan zat aditif dan adiktif dalam kehidupan sehari hari mereka. Diduga penyebab utama dari permasalahan diatas adalah adanya ketidaksesuaian model pembelajaran sehingga pembelajaran menjadi kurang bermakna. Buku Guru IPA kurikulum 2013 merekomendasikan pembelajaran scientifik dengan metode praktikum dan diskusi. Metode ini sudah penulis lakukan pada kurikulum sebelumnya namun masih dijumpai banyak siswa yang masih jajan di kantin dengan mengabaikan adanya zat aditif. Oleh sebab itu penulis mencoba menemukan model pembelajaran alternatif yang dapat membuat pembelajaran lebih bermakna sehingga mampu meningkatkan ketrampilan berpikir tinggi siswa yaitu model pembelajaran literasi sains berbasis proyek.Penelitian tindakan kelas ini menggunakan subyek siswa kelas 8 osn SMP N 1 Klaten tahun pelajaran 2014/2015 dengan menggunakan dua siklus, masing-masing siklus terdiri atas tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi.Hasil penelitian menunjukkan peningkatan rata –rata ketrampilan berpikir tingkat tinggi pada siswa dari kondisi awal (prasiklus) sebesar 72,38, siklus 1 sebesar 75,38 dan siklus 2 sebesar 80,43.Peningkatan juga terjadi pada juga terjadi pada pencapaian rata- rata nilai ulangan harian dari prasiklus (70,38) , siklus 1 (75 ) dan siklus 2 ( 81).

Keywords

berpikir tingkat tinggi, Literasi,proyek,sains, scientifik

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.