PENERAPAN MODEL KOOPERATIF TIPE TSTS UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR MATERI ATOM, ION, DAN MOLEKUL PADA SISWA KELAS VIII B SMP NEGERI 40 PURWOREJO TAHUN PELAJARAN 2015/2016

Hariyanti Hariyanti

Abstract

Tujuan penelitian tindakan kelas ini adalah (1) mendeskripsikan proses pembelajaran dengan menerapkan model pembelajaran Kooperatif TSTS untuk meningkatkan prestasi belajar materi atom, ion, dan molekul pada siswa Kelas VIII B SMP Negeri 40 Purworejo dan (2) mendiskripsikan peningkatan prestasi belajar materi atom,ion dan molekul dengan menggunakan model kooperatif Tipe TSTS pada siswa kelas VIII B SMP Negeri 40 Purworejo tahun pelajaran 2015/2016. Penelitian dilaksanakan bulan Februari sampai dengan Mei 2016 pada semester dua tahun pelajaran 2015/2016 di SMP Negeri 40 Purworejo. Penelitian dilakukan padasiswa kelas VIII B SMP Negeri 40 Purworejo yang berjumlah  32 siswa, terdiri dari 18 siswa putra dan 14 siswa putri. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan observasi dan tes. Data yang terkumpul dianalisis secara deskriptif dengan menggunakan analisis persentase. Langkah-langkah penelitian yang digunakan adalah sebagai berikut: (1) perencanaan tindakan (planing), (2) pelaksanaan tindakan (acting), (3) observasi dan evaluasi, serta (4) refleksi dan tindak lanjut. Kegiatan penelitian tindakan kelas ini dilaksanakan dalam 2 siklus utama yaitu siklus I dansiklus II. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada peningkatan proses pembelajaran dan peningkatan prestasi belajar materi atom, ion dan molekul. Peningkatan proses pembelajaran dapat ditunjukkan dengan data hasil observasi diperoleh  aktivitas siswa selama pembelajaran yaitu pada siklus I siklus I sebesar 78,32% dan siklus II sebesar 89,13%  mengalami peningkatan sebesar 10,81. Peningkatan prestasi belajar  ditunjukkan denganrerata nilai tes sebelum tindakan adalah 70,91, siklus I sebesar 78,28 terjadi kenaikan sebesar 7,37 sedangkan pada siklus II rata-rata nilai adalah 82,50 mengalami kenaikan sebesar 4,22. Nilai terendah pada sebelum siklus 50,siklus I sebesar 55 dan siklus II nilai terendah menjadi 60.Nilai tertinggi sebelum siklus sebesar 85, siklus I sebesar 95 dan siklus II sebesar 100. Ketuntasan belajar sebelum siklus 71,88%, siklus II sebesar 90,63%.Hasil tersebut menunjukkan  adanya peningkatan prestasi belajar materi atom, ion dan molekul  pada siswa Kelas VIII B SMP Negeri 40 Purworejo tahun pelajaran 2015/2016 dengan menerapkan model pembelajaran Kooperatif Tipe TSTS

Keywords

kooperatif tipe TSTS, prestasi belajar

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.