Peningkatan Hasil Belajar Matematika Materi Pecahan Kelas III Menggunakan Metode Problem Based Learning

Ratih Rintan Susandra

Abstract

Hasil belajar merupakan kemampuan yang diperoleh peserta didik melalui kegiatan belajar. Dalam mewujudkan pembelajaran yang berkualitas diperlukan metode belajar yang tepat. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar matematika materi pecahan menggunakan metode Problem Based Learning bagi peserta didik kelas III SD. Peneltian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan tiga siklus. Setiap siklus dalam penelitian ini melalui tahapan perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Pada siklus I sebesar 54,3, pada siklus II sebesar 74, dan pada siklus III sebesar 83. Hasil belajar afektif sikap toleransi peserta didik pada siklus I sebesar 2,7, siklus II sebesar 3, dan siklus III sebesar 3,2. Selanjutnya untuk sikap kerja sama pada siklus I sebesar 2,6, siklus II memiliki sebesar 2,8, dan siklus III sebesar 3,4. Sedangkan untuk hasil belajar psikomotorik Keterampilan menganalisis masalah pecahan pada siklus I sebesar 2, 6,  siklus II sebesar 2,9, dan pada siklus III sebesar 3,3. Hal ini menujukkan bahwa metode Problem Based Learning dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas III materi pecahan.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.