KONSERVASI PERMAINAN TRADISIONAL SEBAGAI DAYA TARIK WISATA KAMPUNG (Studi Kasus Kampung Dolanan Sidowayah, Kabupaten Klaten)

Sofi Wildan Pertiwi, Istijabatul Aliyah

Abstract

Artikel ini memaparkan tentang pengembangan kampung dolanan Sidowayah sebagai wisata berbasis edukasi. Pengembangan ini terutama berfokus pada pembentukan karakter anak dan pelestarian permainan tradisional jawa. Didasari oleh maraknya kejadian-kejadian kriminal yang terjadi dewasa ini banyak orang tua yang “menyodori ” anak mereka gadget untuk meminimalisir kegiatan di luar pengawasan. Perkembangan ilmu dan teknologi saat ini memungkinkan banyak hal yang dapat dilakukan oleh gadget yang dikhawatirkan dapat membentuk karakter anak menjadi kurang baik serta tidak peka terhadap sekitarnya. Hal tersebut yang mengakibatkan permainan tradisional perlahan-lahan mulai ditinggalkan. Dengan adanya kampung dolanan ini bertujuan untuk selain bersenang-senang pengunjung juga mendapatkan ilmu dengan melihat alam sekitar dan melakukan berbagai permainan tradisional jawa sebagai upaya pelestarian permainan tradisional. Untuk mengetahui hal tersebut dilakukan penelitian dengan metode deskriptif kualitatif
Kata Kunci: Edutourism, Konservasi Permainan Tradisional, Daya Tarik Wisata, Wisata Ke Kampung, Kabupaten Klaten.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.