Pengaruh Psikoedukasi Empati Melalui Dongeng untuk Menurunkan Perundungan Pada Siswa di SD Inklusi
Abstract
Perundungan memberi berbagai dampak buruk pada korbannya, seperti menurunnya harga diri, berkurangnya kesejahteraan psikologis, kecacatan fisik, sampai tindakan bunuh diri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh psikoedukasi empati melalui dongeng dalam menurunkan perundungan pada siswa di SD Inklusi. Penelitian pre-experiment ini menggunakan Non-Randomized One Group Pretest-Posttest Design. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian adalah purposive non-random sampling dengan kriteria siswa kelas 2 sampai 6 yang memiliki tingkat perundungan sedang sampai tinggi. Setelah melalui proses screening, didapatkan 84 partisipan yang memenuhi kriteria. Psikoedukasi empati melalui dongeng diberikan dalam bentuk storytellying sebanyak tiga pertemuan dengan durasi 90 menit pada masing-masing pertemuannya. Pengumpulan data dengan Skala Perundungan (Reliabilitas=0,735). Teknik analisis data menggunakan uji non parametrik yaitu Uji Wilcoxon. Hasil analisis secara deskriptif menunjukkan adanya penurunan rata-rata skor perundungan sebesar 0,4, namun penurunan tersebut tidak signifikan (p=0,362; p>0,05). Untuk itu, dalam penelitian selanjutnya perlu mempertimbangkan lamanya pemberian psikoedukasi agar penurunannya signifikan.
Keywords
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)References
Andayani, T.R. (2012). Studi meta-analisis: Empati dan bullying. Buletin Psikologi, 20(1– 2), 35–51.
Ahyar, H., Andriani, H., Sukmana, D. J., Hardani, S. P., & Istiqomah, R. R. (2020). Buku metode penelitian kualitatif & kuantitatif. Pustaka Ilmu.
Arinata, F. S., Sugiyo, S., & Purwanto, E. (2017). Keefektifan Bimbingan Kelompok Teknik Modeling dan Pengukuhan Positif untuk Mengurangi Perilaku Bullying Siswa SD. Jurnal Bimbingan Konseling, 6(2), 154-158.
Arisandy, D., & Oktriani, H. (2024). Metode Storytelling Untuk Mengurangi Perilaku Bullying Pada Siswa Kelas 4 SDN 11 Pemulutan. Community Development Journal: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 5(1), 249–252.
Bandura, A. (2023). Teori Kognitif Sosial: Perspektif agen terhadap sifat manusia. Wiley & Sons.
Baron, R. A., & Bryne, D. (2005). Psikologi Sosial Jilid 2 (Penerjemah: Djuwita, R. dkk). Erlangga.
Dawson, P., & Guare, R. (2018). Executive Skills in Children and Adolescents: A Practical Guide to Assessment and Intervention (3rd ed.). Guilford Press.
Fatimatuzzahro, A., Suseno, M. N., & Irwanto. (2018). Efektivitas terapi empati untuk menurunkan perilaku bullying pada anak usia sekolah dasar. PETIK: Jurnal Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi, 3 (2): 1-12.
Izzah, L., Sukarti, S., & Gusniarti, U. (2019). Pelatihan empati untuk menurunkan perilaku bullying pada pelaku bullying di sekolah dasar. JIP (Jurnal Intervensi Psikologi), 11(2), 79-90.
Karyanti, M. P., & Aminudin, S. P. (2019). Cyberbullying & Body Shaming. K-Media.
KPAI. (2020, Februari 10). Sejumlah Kasus Bullying Sudah Warnai Catatan Masalah Anak di Awal 2020, Begini Kata Komisioner KPAI. https://www.kpai.go.id/publikasi/sejumlah-kasus-bullying-sudah-warnai-catatan-masalah-anak-di-awal-2020-begini-kata-komisioner-kpai
Mariskha, S. E., & Umaroh, S. K. (2019). Bermain peran untuk meningkatkan empati pada anak usia sekolah dasar sd “x” di samarinda (experiential method). Motiva: Jurnal Psikologi, 1(1), 1-9.
Nathania, Milka. (2017). Pelatihan Warna, Angka, dan Huruf untuk Meningkatkan Selective Attention pada Anak yang Kesulitan Memusatkan Perhatian di Sekolah Dasar "X" Kota Bandung. (Master’s Thesis, Universitas Kristen Maranatha). Maranatha Repository System http://repository.maranatha.edu/id/eprint/23399
Nurfazrina, S. A., Muslihin, H. Y., & Sumardi, S. (2020). Analisis Kemampuan Empati Anak Usia 5-6 tahun (Literature Review). Jurnal PAUD Agapedia, 4 (2): 285-299.
Özkan, Y., & Gökçearslan-Çiftçi, E. (2009). The effect of empathy level on peer bullying in schools. Humanity & Social Sciences Journal, 4(1), 31-38.
Perempuan, K. P. (2015). Strategi nasional penghapusan kekerasan terhadap anak 2016–2020. Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak.
Pratiwi, I., Herlina, H., & Utami, G. T. (2021). Gambaran Perilaku Bullying Verbal Pada Siswa Sekolah Dasar: Literature Review. JKEP, 6 (1), 51–68.
Primadiaty, D. P., Sofiana, F., Khansarisky, B., & Ediati, A. (2023). Psikoedukasi Empati “Tepa Selira” Sebagai Upaya Pencegahan Perilaku Bullying Pada Anak Sejak Early Childhood. Inisiasi, 79-86.
Rahayu, B. A., & Permana, I. (2019). Bullying di sekolah: Kurangnya empati pelaku bullying dan pencegahan. Jurnal Keperawatan Jiwa, 7(3).
Rahmi, M. A. (2014). Efektivitas Dongeng untuk Meningkatkan Empati pada Siswa- Siswi Kelas IV dan V di SD Negeri Baturono Surakarta. (Skripsi Sarjana, Universitas Sebelas Maret)
Rachmawati, A. T., Noviekayati, I. G. A. A., & Saragih, S. (2020). Efektivitas pelatihan empati terhadap penurunan perilaku bullying ditinjau dari tingkatan kelas. Psikosains: Jurnal Penelitian dan Pemikiran Psikologi, 14(2), 132-141.
Sejiwa. (2008). Bullying: Mengatasi Kekerasan di Sekolah dan Lingkungan. PT. Grasindo
Setiana, L. N., Chamalah, E., Azizah, A., & Oktarina, P. W. (2019). Pembudayaan Mendongeng Islami Berbantu Media Boneka Jari Pada Masyarakat (Pokdawis) Desa. Senadimas UNISRI, 214–217.
Sinaga, D. (2014). Buku Ajar Statistika Dasar. UKI PRESS.
Swandari, D.N. & Mumpuniarti. (2019). Pengembangan Buku Pegangan Tata Krama Anak Autis Berbasis Teori Pembelajaran Observasional Bagi Orang Tua. (Master’s Thesis, Universitas Negeri Yogyakarta). Lumbung Pustaka Universitas Negeri Yogyakarta http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/66349
Zahro, I. F. 2019. Pengaruh pelatihan empati melalui kartu ekspresi emosi terhadap perilaku menolong dan perilaku agresif pada anak prasekolah. JCE (Journal of Childhood Education), 1(1): 1-13.
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2025 WACANA

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Jurnal WACANA
Fakultas Psikologi Universitas Sebelas Maret (UNS)
Gedung D Fakultas Psikologi
Jl. Ir. Sutami 36A Kentingan, Jebres, Surakarta Jawa Tengah 57126
email : wacana@mail.uns.ac.id