KAJIAN KARAKTERISTIK FISIK DAN KIMIA GELATIN EKSTRAK TULANG KAKI AYAM (Gallus gallus bankiva) DENGAN VARIASI LAMA PERENDAMAN DAN KONSENTRASI ASAM

Wahyu Nurul Huda, Windi Atmaka, Edhi Nurhartadi

Abstract

ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lama perendaman dan konsentrasi asam terhadap rendemen gelatin
tulang kaki ayam yang dihasilkan dan pengaruh kedua variasi tersebut terhadap karakteristik fisik dan kimia gelatin
tulang kaki ayam yang dihasilkan. Penelitian ini menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan dua faktor
yaitu variasi lama perendaman asam (24 dan 48 jam) dan variasi konsentrasi HCl (4%, 5%, dan 6%). Hasil penelitian ini
menunjukkan bahwa penggunaan waktu perendaman yang berbeda tidak berpengaruh nyata terhadap rendemen.
Sedangkan penggunaan konsentrasi HCl yang berbeda berpengaruh nyata pada rendemen gelatin yang dihasilkan. Untuk
lama perendaman yang berbeda berpengaruh nyata pada nilai viskositas gelatin tulang kaki ayam yang dihasilkan.
Sedangkan untuk konsentrasi HCl yang berbeda berpengaruh pada nilai kekuatan gel, kadar abu, kadar air, dan pH
gelatin tulang kaki ayam yang dihasilkan.
Kata kunci: gelatin, lama perendaman, konsentrasi HCl

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.