Pengaruh Latihan Passing Berpasangan Terhadap Akurasi Passing Siswa SSB U-16 Askatala

Hendrig Joko Prasetyo, Waskito Aji Suryo Putro

Abstract

Passing yang dilakukan siswa sekolah sepakbola askatala usia 16 tahun yang kurang terarah serta passing yang sering tidak sampai kepada teman sehingga lebih mudah direbut lawan. Dari rumusan masalah adalah adakah Pengaruh Latihan Passing Berpasangan Terhadap Akurasi Passing Siswa SSB U-16 Askatala. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh latihan passing berpasangan terhadap akurasi passing siswa SSB U-16 Askatala. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan metode eksperimen dan desain One Group Pretest Posttest Design. Populasi penelitian adalah siswa SSB U-16 askatala yang berjumlah 38 orang, semua anggota populasi pada penelitian ini dijadikan sempel. Sampel yang digunakan ialah Proporsional Random Sampling. Namun, dikarenakan situasi pandemic covid-19 sampel yang bisa hadir dan mengikuti dari awal sampai akhir penelitian hanya berjumlah 15 orang. Instrumen yang digunakan adalah tes short passing. Berdasarkan hasil perhitungan dengan menggunakan SPSS V16 diperoleh 0,416 dengan data distribusi N 15. Dari data tersebut diketahui bahwa nilai signifikan 0,416 lebih besar dari pada nilai signifikan 0.05. Maka data tersebut berdistribusi normal. Hasil uji hipotesis menunjukkan bahwa ada pengaruh yang signifikan latihan passing berpasangan terhadap akurasi passing siswa SSB U-16 Askatala, dengan nilai t hitung 16.681  > Ttabel 1,761. Maka dari penjelasan tersebut dapat dilihat bahwa Ha diterima dan Ho ditolak.

 

Kata kunci: passing berpasangan, akurasi passing

Full Text:

PDF

References

Anam, K. (2013). Pengembangan Latihan Ketepatan Tendangan Dalam Sepakbola untuk anak Kelompok Umur 13-14 Tahun.

Danny, M. (2007). Dasar-dasar Sepakbola. Bandung.

Haryono, S. (2008). Buku Pedoman Praktek Laboratorium Mata Kuliah Tes dan Pengukuran Olahraga . Semarang.

Muhajir. (2007). Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan 3. Jakarta: Erlangga.

Nugraha, A. C. (2012). Mahir Sepak Bola. Bandung: Nuansa Cendekia.

Seta, H. K. (2015). Pengaruh Latihan Passing Berpasangan Arah Tetap dan Passing Kelompok Mengubah Posisi Terhadap Akurasi Short Passing SSB U-12 Di Kota Rembang. Semarang: Universitas Negeri Semarang.

Sugiyono. (2010). Statistika Untuk Penelitian. Bandung: Alfabeta.

Sukamtasi. (2005). Permainan Besar 1 Sepakbola. Jakarta: Universitas Terbuka.

Sukadiyanto. (2010). Pengantar Teori dan Metodologi Melatih Fisik. Yogyakarta: FKIP UNY.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.