Analisis Nilai Pendidikan Karakter pada Crita Cekak Wacan Bocah dalam Rubrik Gelanggang Remaja Majalah Panjebar Semangat Tahun 2019

Addiena Queen Lungayu, Raheni Suhita, Rahmat -

Abstract

Cerkak merupakan salah satu materi ajar di SMA, namun dalam pemilihan cerkak tidak bisa sembarangan. Cerkak yang digunakan harus mengandung nilai-nilai pendidikan di dalamnya. Guna mengentahui apakah suatu cerkak mengandung nilai-nilai pendidikan maka perlu adanya penelitian. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan nilai-nilai pendidikan karakter dalam crita cekak Wacan Bocah dalam rubrik Gelanggang Remaja majalah Panjebar Semangat terbitan tahun 2019. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa analisis dokumen. Objek yang dikaji berupa crita cekak Wacan Bocah dalam rubrik Gelanggang Remaja majalah Panjebar Semangat yang terbit selama tahun 2019 dan telah dipilih sesuai dengan tema kehidupan sehari-hari. Berdasarkan analisis data ditemukan nilai-nilai yang terdapat pada crita cekak Wacan Bocah antara lain Bersahabat/Komunikasi, rasa ingin tahu , peduli sosial, menghargai prestasi, jujur, tanggung jawab, semangat kebangsaan, cinta damai, religious dan kreatif. Nilai-nilai tersebut tergolong pada nilai-nilai pendidikan karakter dalam kurikulum 2013 sehingga cerkak tersebut dapat digunakan sebagai bahan ajar di sekolah.

Keywords

Nilai Pendidikan karakter; Crita cekak; Majalah Panjebar Semangat

Full Text:

PDF

References

Arifah, Miftahul. B. B. & Atiqa. S. (2021). Salam Pendidikan Karakter dalam Cerpen Senyum Karyamin Karya Ahmad Tohari. Diglosa: Jurnal Pendidikan, Kebahasaan, dan Kasusastraan Indonesia. 5(2) 400-416. Almerico, Gina M. (2014). Building Character Through Literacy with Children‟s Literature. Research in Higher Education Journal. Vol 26 1-13. Basri. (2021). Nilai-Nilai Pendidikan Karakter dalam Cerpen di Harian Fajar. SOCIETIES: Journal of Social Sciences and Humanities. 1(2) 129-143. Burhanuddin & Anwar.S. (2020). Analisis Pendidikan Karakter dalam Kumpulan Cerita Rakyat Sulawesi Barat. JPPI (Jurnal Pendidikan islam Pendekatan Interdisipliner). 4(1) 18-31. Chita, Ade. P. H. (2019) Character Building Pendidikan Karakter.Al-Irsyad: Jurnal Pendidikan dan Konseling. 9(1) 1-11. Daryanto& Suryatri Darmiatun (2013). Implementasi Karakter di Sekolah. Yogyakarta: Gava Media. Hikmat, Ade. (2014). Nilai Pendidikan Karakter Dalam Kumpulan Cerpen Batu Betina Karya Syarif Hidayatullah.BAHTERA : Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra. 13(1) 20-29. Innayah, Nur Ganjari. (2019). Sastra Anak Sebagai Awal Pendidikan Karakter dalam Cerpen Seri “Aku Mau Mendengarkan”, “Aku Berani Berterimakasih”, dan “Aku Mau Memaafkan” Karya Ade Yulia. KHAZANAH PENDIDIKAN: Jurnal Ilmiah Kependidikan,XII(2) 123-135. Imawati, Endah. (2020). Pendidikan Karakter dalam Cerita Gadis Pengusaha Korek Api Karya Watiek Ideo. BELAJAR BAHASA: Jurnal Ilmiah Program Studi Pendidikan Bahasa & Sastra Indonesia. 5(1) 1-11. Junaini, Esma., Emi. A., & Amril. C. (2017). Analisis Nilai Pendidikan Karakter dalam Cerita Rakyat Seluma. JURNAL KORPUS. 1(1) 39-43. Kutha, Nyoman Ratna. (2015). Teori, Metode, dan Teknik Penelitian Sastra.Yogyakarta: Pustaka Pelajar Mustoip, Sofyan; Muhammad Japar; & Zulela MS.(2018). Implementasi Pendidikan Karakter. Surabaya: CV. Jakad Publishing. Nazir (2005). Metode Penelitian. Bogor Selatan: Ghalia Indonesia. Nurul, M. A., Ade. W., & Nia. R. (2020). Pentingnya Pendidikan Karakter Pada Anak Sekolah Dasar Di Zaman Serba Digital.Bintang : Jurnal Pendidikan dan Sains. 2(1) 35-48. Permata, C. I., Agris, Y. R., Achmad, F., & Diena, S. F.(2018). Analisis Nilai Nilai Pendidikan Karakter pada Cerpen “Tanah Air” Karya Martin Aleida Peraih Terbaik Kompas Tahun 2016. Parole: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, 1 (2), 133-140. Rohana, Etep. (2018). Character Education Relation with Spiritual Intelligence in Islamic Education Persperctive. International Journal of Nusantara Islam, 06 (02),165-174. Suhardi & Afifah, T. (2018). Nilai Pendidikan Karakter pada Cerpen Waskat Karya Wisran Hadi. Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra, 18 (1), 114-122. Sularmi.(2019). Nilai Pendidikan Karakter Dalam Antologi Cerkak Aku, Dasamuka, Lan Sengkuni Karya Parpal Poerwanto: Tinjauan Semiotik Sastra dan Implementasinya dalam Pembelajaran Sastra di Sekolah Dasar Negeri Polokarto 01. JURNAL PENDIDIKAN. 28(3) 217-222. Suryadi, R. & Agus, N. (2017). Nilai Pendidikan dalam Antologi Cerpen Senyum Karyamin Karya Ahmad Tohari. Seloka: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, 6 (3), 314-322. Yaumi, Muhammad. (2014). Pendidikan Karakter: Landasan, Pilar, dan Implementas Jakarta: Kencana Yulianto, Agus., Iis. A., & Afrizal. M. (2020). Analisis Nilai-Nilai Pendidikan Karakter Dalam Novel Rumah Tanpa Jendela Karya Asma Nadia.Tabasa: Jurnal Bahasa, Sastra Indonesia, dan Pengajarannya. 1(1) 110-124

Refbacks

  • There are currently no refbacks.