Implementasi Pembelajaran Multistrategi untuk Meningkatkan Pemahaman terhadap Istilah pada Mata Kuliah Embriologi Hewan di Prodi Pendidikan Biologi UNS

Harlita Harlita

Abstract

ABSTRAK


Tujuan penelitian ini adalah : (1) Mengetahui bagaimana implementasi Pembelajaran Multistrategi dapat merangsang mahasiswa untuk belajar dan menggunakan daya pikir secara aktif terhadap mata kuliah Embriologi Hewan; (2) Mengetahui bagaimana penggunaan beberapa nracam
alternatif pembelajaran istilah meningkatkan pencapaian konsep belajar mahasiswa pada mata kuliah Embriologi Hewan; (3) Mengetahui dampak penggunaan beberapa macam alternatif pembelajaran istilah meningkatkan performa mengajar dosen pada mata kuliah Embriologi Hewan.


Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Research), yang dilakukan 2 siklus. Subjek penelitian mahasiswa semester VI yang sedang rnengambil mata kuliah Embriologi Hewan atau mahasiswa semester atas yang belum lulus atau mengulang mata kuliah Embriologi Hewan tahun ajaran 2008/2009 sejumlah 60 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan rnetode observasi, wawancara, angket, tes dan kajian dokumen. Validitas data dengan teknik triangulasi. Analisis data dilakukan secala deskriptif kualitatif. Berdasarkan hasil analisa data dapat disimpulkan : (1) Penggunaan beberapa macam alternatif pembelajaran istilah dapat merangsang mahasiswa untuk belajar dan menggunakan daya pikir secara aktif terhadap mata kuliah Embriologi Hewan; (2) Penguasaan konsep mata kuliah Embriologi Hewan bisa ditingkatkan dengan adanya beberapa macam alternatif pembelajaran istilah , dengan meningkatnya mahasiswa yang lulus yaitu 99,04% dengan prosentase nilai A dan B sebesar 60%.; (3) Penggunaan beberapa macam alternatif pembelajaran istilah dapat meningkatkan performa mengajar dosen pada mata kuliah Embriologi Hewan.


Kata kunci: pembelajaran multistrategi, pemahaman istilah, embriologi hewan

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.