KESIAPAN MAHASISWA CALON GURU BIOLOGI TERHADAP KEGIATAN PROGRAM PENGALAMAN LAPANGAN (PPL)

Suciati Sudarisman

Abstract

ABSTRAK

 

Program Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan salah satu matakuliah penting bagi mahasiswa calon guru di LPTK. Melalui bimbingan Dosen Pembimbing (DP) dan Guru Pamong (GP), mahasiswa dibekali pengalaman praktis kependidikan di sekolah agar dapat menjadi guru profesional.

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap sejauh mana kesiapan mahasiswa calon guru di Program Studi Pendidikan Biologi UNS terhadap kegiatan program pengalaman lapangan (PPL). Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif yang  melibatkan 54 mahasiswa. Data dikumpulkan melalui angket selanjutnya dianalisis dengan teknik deskriptif kualitatif.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa 77,77% mahasiswa menyatakan kurang percaya diri dalam menghadapi PPL. Rasa kurang percaya diri mahasiswa tersebut secara rinci dapat digambarkan sebagai berikut: 1) 87,04% mahasiswa merasa nerveous ketika pertama kali praktik mengajar di kelas; 2) 7,47% menyatakan kurang siap terkait materi bahan ajar; 3) 22,22% menyatakan kesulitan dalam memilih strategi pembelajaran yang sesuai; 4) 24,70% merasa kesulitan dalam mengembangkan LKS; 5) 9,07%  mengalami hambatan dalam mengembangkan instrumen penilaian pembelajaran. Sementara ditinjau dari kebutuhan mahasiswa, 94,4% menyatakan sangat membutuhkan kehadiran pembimbing (terutama dosen pembimbing) khususnya pada awal kegiatan PPL. 96,30% menyatakan puas dengan layanan yang diberikan oleh guru pamong. Secara umum dapat disimpulkan bahwa dalam menghadapi PPL umumnya mahasiswa kurang percaya diri dan keberadaan pembimbing (dosen pembimbing) sangat diharapkan oleh mahasiswa terutama saat awal kegiatan.

 

Kata Kunci: PPL, Dosen Pembimbing, Guru Pamong

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.