HUBUNGAN KINERJA MENGAJAR DOSEN DAN MOTIVASI BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR PENDIDIKAN IPA DI SD PADA MAHASISWA PROGRAM D2 PGSD KAMPUS VI KEBUMEN FKIP UNS
Abstract
ABSTRAK
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya hubungan kinerja mengajar dosen dan motivasi belajar dengan prestasi belajar pendidikan IPA di SD pada mahasiswa program D2 PGSD Kampus VI Kebumen FKIP UNS.
Penelitian ini dilaksanakan di Kampus VI Kebumen pada mahasiswa semester III Tahun Akademik 2009/2010. Populasi penelitian sebanyak 193 orang mahasiswa dan sampel diambil sebanyak 60 orang dengan teknik random sampling. Metode penelitian adalah metode diskriptif. Pengumpulan data dengan angket dan dokumenter. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis regresi linier multipel dan korelasi parsil.
Hasil analisis data dihasilkan persamaan regresi y = 26, 0667 + 0, 1292 X1 + 0, 2193 X2. Fhitung dengan dk (2, 57) sama dengan 21, 3312 lebih besar dari Ftabel = 3, 14 dengan taraf signifikansi 5 %, artinya koefisien korelasi multipel tersebut berarti. Untuk uji keberartian koefisien regresi linier multipel ditunjukkan oleh harga thitung lebih besar dari ttabel dengan dk 57 pada taraf signifikansi 5 %. t1hitung = 2, 1522; t2 hitung = 3, 9129; ttabel = 1, 67. Uji korelasi parsil ditunjukkan oleh harga ry 1. 2 = 0, 3416; ry 2 . 1 = 0, 4659 dengan N = 60, rtabel = 0, 254. Dan thitung lebih besar dari ttabel, artinya koefisien korelasi parsil berarti. Besarnya sumbangan relatif dari kinerja mengajar dosen sebesar 28, 1162 % dan motivasi belajar 71, 8838 % dan sumbangan efektifnya 12, 0357 % dan 30, 7712 %.
Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa ada hubungan positif antara kinerja mengajar dosen dan motivasi belajar dengan prestasi belajar pendidikan IPA di SD pada mahasiswa program D2 PGSD. Kinerja mengajar dosen memberikan sumbangan lebih kecil dibanding motivasi belajar.
Kata Kunci: Kinerja Mengajar Dosen, Motivasi Belajar, Prestasi Belajar
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.