Peran Senyawa Teripang (Bohadschia argus) dalam Menginduksi Apoptosis Sel sebagai Penghambat Pertumbuhan Sel Kanker

Jantje Wiliem Souhaly, Sri Rahayu, Widodo Widodo

Abstract

Teripang merupakan biota laut yang memiliki nilai ekonomi tinggi dan juga berpotensi sebagai anti kanker. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengeksplorasi peran senyawa aktif teripang Bohadschia argus pada pertumbuhan sel kanker. B. argus diperoleh dari perairan laut Desa Kamal, Kabupaten Seram Bagian Barat, Maluku, kemudian diekstraksi menggunakan air. Hasil ekstraksi B. argus dianalisis kandungan senyawa aktif menggunakan LC-MS. Interaksi protein yang berperan dalam apoptosis dianalisis menggunakan String. Hasil menunjukkan bahwa B. argus memiliki beberapa senyawa aktif, seperti chondroitin sulfate, holothurin A, holothurin B, dan scabraside yang berperan dalam apoptosis sel, proliferasi dan metastasis.

Keywords

Bohadschia argus, Komponen Aktif, LC-MS

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.