STRATEGI KETIDAKSANTUNAN DALAM ACARA GELAR WICARA TONIGHT SHOW DI NET TV

Anne Anisa, Miftah Nugroho

Sari

Permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini adalah strategi ketidaksantunan dalam acara gelar wicara Tonight Show di NET TV. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan strategi ketidaksantunan dalam acara gelar wicara Tonight Show di NET TV. Penelitian ini berjenis penelitian kualitatif dengan bentuk deskriptif. Data penelitian berupa tuturan yang mengandung strategi ketidaksantunan. Adapun sumber data yaitu acara Tonight Show di NET TV yang diunduh melalui kanal Youtube TonightShowNet. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode simak dengan teknik unduh dan catat. Kemudian, data dianalisis menggunakan metode analisis kontekstual dan disajikan dengan metode informal. Dari hasil analisis disimpulkan bahwa terdapat tiga strategi ketidaksantunan dalam acara gelar wicara Tonight Show, yaitu (1) ketidaksantunan positif yang meliputi lima substrategi, yakni mengabaikan orang lain, membantah, menunjukkan rasa ketidaktertarikan, menggunakan sebutan yang tidak pantas, dan membuat orang lain merasa tidak nyaman dengan bahasa yang digunakan, (2) ketidaksantunan negatif yang meliputi lima substrategi, yakni menakut-nakuti, mengejek dan menyalahkan orang lain, menghina orang lain, meremehkan orang lain, dan melanggar ruang pribadi, dan (3) kesantunan semu.

Kata kunci: Ketidaksantunan, Strategi Ketidaksantunan, Pragmatik, Tonight Show

Referensi

Culpeper, J. (1996). Towards an Anatomy of Impoliteness. Journal of Pragmatics, 25(3), 349-367.

Hanif, Anisah. 2017. Ketidaksantunan Tuturan Juri dalam Acara Master Chef Indonesia di RCTI (Sebuah Pendekatan Pragmatik). Skripsi (Tidak Dipublikasikan). Surakarta: Universitas Sebelas Maret.

Leech, G. (2014). Principles of Pragmatics. New York: Routledge.

Nurdin, I. dan Hartati, S. (2019). Metodologi Penelitian Sosial. Surabaya: Media Sahabat Cendekia.

Putri, J. J. D. (2020). Ketidaksantunan Berbahasa dalam Film The Raid dan The Raid 2: Berandal Karya Garteh Evaus. Skripsi (Tidak Dipublikasikan). Surakarta: Universitas Sebelas Maret.

Rahardi, R. K. (2005). Pragmatik: Kesantunan Imperatif Bahasa Indonesia. Jakarta: Erlangga.

Sudaryanto. (1990). Konsep Kedataan Lingual dalam Linguistik. Yogyakarta: Duta Wacana University Press.

Sudaryanto. (2015). Metode dan Aneka Teknik Analisis Bahasa. Yogyakarta: Sanata Dharma University Press.

Utami, K. L. (2019). Strategi dan Fungsi Ketidaksantunan dalam Reality Show 86 di NET TV. Skripsi (Tidak Dipublikasikan). Surakarta: Universitas Sebelas Maret.

Wijayanto, A. (2014). Ketidaksantunan Berbahasa: Penggunaan Bahasa Kekerasan di Sinetron Bertema Kehidupan Remaja. Surakarta: Universitas Muhammadiyah Surakarta.

Zoebazary, I. (2010). Kamus Istilah Televisi dan Film. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.