Kajian Kuat Tarik Belah dan Modulus of Rupture pada Beton Mutu Tinggi Memadat Mandiri dengan Bahan Tambah Metakaolin dan Variasi Perbandingan Aktivator Alkali

Wibowo WIbowo, Endah Safitri, Dika Saputri

Abstract

Pembangunan infrastruktur di Indonesia kini berkembang dengan cepat, sehingga inovasi dalam pembuatan beton juga semakin beragam agar mutu, kekuatan, dan durabilitas beton juga semakin meningkat. Metakaolin dapat digunakan sebagai salah satu inovasi untuk mengganti penggunaan sebagian semen pada beton HSSCC karena merupakan pozzolan yang efektif dan reaktif. Agar lebih reaktif, pozzolan dapat direaksikan dengan aktivator yang berasal dari material alkali atau yang biasa disebut aktivator alkali. Tujuan utama dari penelitian yang telah dilakukan adalah bagaimana variasi aktivator alkali pada beton HSSCC dengan bahan tambah metakaolin 17,5% dapat memengaruhi parameter SCC, kuat tarik belah, dan modulus of rupture pada beton tersebut. Aktivator alkali menggunakan NaOH dan Na2SiO3 dengan perbandingan Na2SiO3/NaOH adalah 0; 1/2; 2/2; 3/2. Benda uji pada penelitian ini balok beton tanpa tulangan dengan ukuran 400 mm x 100 mm x 100 mm, serta silinder beton dengan ukuran tinggi 300 mm dan diameter 150 mm. Hasil pengujian menunjukkan bahwa penambahan aktivator alkali menurunkan workabilitas pada beton segar, namun dapat memenuhi syarat beton SCC pada perbandingan tertentu menurut EFNARC 2005. Hasil pengujian parameter kuat tarik belah dan modulus of rupture beton umur 28 hari tertinggi dicapai oleh beton dengan variasi aktivator alkali 2/2, yaitu sebesar 3,09 MPa dan 3,57 MPa.

References

Anonim., 2002, SNI 03-2491-2002 Metode Pengujian Kuat Tarik Belah Beton, Badan Standardisasi Nasional, Jakarta. Anonim., 2005, EFNARC 2005 Specification and Guidelines for Self-Compacting Concrete. Anonim., 2014, SNI 2491:2014 Metode Uji Kekuatan Tarik Belah Spesimen Beton Silinder, Badan Standardisasi Nasional, Jakarta. Dharmawan, Emir Ahmad., et al., 2017, Kajian Pengaruh Variasi Komposisi Metakaolin terhadap Parameter Beton Memadat Mandiri dan Kuat Tekan Beton Mutu Tinggi, Jurnal Matriks Teknik Sipil, Surakarta. Nurkhasan, Sains Satria., et al., 2020, Pemenuhan Kriteria Beton Memadat Mandiri dengan Variasi Metakaolin terhadap Kajian Kuat Tekan Tinggi dan Modulus Elastisitas, Jurnal Matriks Teknik Sipil, Surakarta. Risdanareni, Puput., et al., 2014, Pengaruh Molaritas Aktifator Alkalin Terhadap Kuat Mekanik Beton Geopolimer dengan Tras sebagai Pengisi, Seminar Nasional X, Surabaya. Wibowo., et al., 2018, Kajian Pengaruh Variasi Metakaolin terhadap Parameter Beton Memadat Mandiri Mutu Tinggi, Jurnal Matriks Teknik Sipil, Surakarta. Wibowo., et al., 2019, Kajian Kuat Tarik Belah pada Beton Mutu Tinggi Memadat Mandiri dengan Variasi Komposisi Metakaolin dan Superplasticizer Masterease 3019, Jurnal Matriks Teknik Sipil, Surakarta. Wibowo., 2019, Study on effect of variations of meta-kaolin addition on Self-Compacting parameter of High Strength Concrete.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.