Estimasi Parameter Model Gravity Dengan Metode Inferensi-Bayes dan Fungsi Hambatan Pangkat (Studi Kasus Kabupaten Sukoharjo)

Nabila Astridayanti, Syafi'i Syafi'i, Slamet Jauhari Legowo

Abstract

Pertumbuhan populasi penduduk yang terus bertambah akan meningkatkan kebutuhan pergerakan masyarakat dan dapat menyebabkan kemacetan lalu lintas sehingga, perlu adanya perencanaan transportasi yang baik dalam suatu daerah, yaitu dengan menggunakan Matriks Asal-Tujuan (MAT) untuk memperkirakan distribusi pergerakan antar lokasi. Salah satu cara dalam memperoleh MAT adalah dengan model Gravity yang mengandung parameter β yang harus diketahui. Oleh sebab itu, tujuan penelitian ini adalah untuk mengestimasi nilai parameter tersebut, mengetahui besar distribusi pergerakan yang diwakili dengan MAT dan mengetahui tingkat validitas arus lalu lintas hasil pemodelan yang dibandingkan dengan hasil pengamatan. Penelitian yang dilakukan di Kabupaten Sukoharjo ini membagi daerah kajian menjadi 36 zona berdasarkan batas administrasi kecamatan. Estimasi MAT diperoleh menggunakan model Gravity batasan bangkitan-tarikan yang diolah dengan perangkat lunak EMME/3. Nilai β dikalibrasi dengan metode Inferensi-Bayes dan fungsi hambatan pangkat yang dibantu dengan perangkat lunak Matlab. Arus lalu lintas diperoleh dengan membebankan MAT baru ke jaringan jalan yang kemudian dilakukan uji validitas menggunakan koefisien determinasi (R2). Penelitian menghasilkan nilai parameter β sebesar 0,0771 dengan total distribusi pergerakan sebesar 16374 smp/jam. Uji validitas menunjukkan nilai R2 sebesar 0,8374 atau tergolong dalam tingkat validitas sangat tinggi.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.