ANALISIS POTENSIAL DEMAND PADA SEKOLAHAN SERTA BIAYA OPERASIONAL KENDARAAN (BOK) PADA BATIK SOLO TRANS (BST) KORIDOR EMPAT DI SURAKARTA

Setoadi Hutomo, Budi Yulianto, Slamet Jauhari Legowo

Abstract

Kota Surakarta merupakan salah satu kota besar yang sedang mengalami perkembangan transportasi. Untuk itu, maka peningkatan pelayanan angkutan umum menjadi sebuah kebutuhan penting bagi Kota Surakarta. Pergerakan perjalanan yang relatif besar menimbulkan permasalahan lalu lintas (kemacetan, kecelakaan, polusi, dan lain-lain) di Kota Surakarta. Berdasarkan data dari Dishubkominfo Kota Surakarta pada Tahun 2012, pertumbuhan kendaraan yang mencapai 7,5 persen per tahun. Selain itu, adanya pelanggaran lalu lintas di Kota Surakarta mengenai banyaknya siswa/siswi di bawah umur yang menggunakan kendaraan pribadi seperti sepeda motor.

Penelitian dilakukan dengan menganalisis potensial demand bus BST koridor empat di sekolahan yang ditunjukan kepada siswa dan mahasiswa dengan menggunakan metode survei (Slovin, 1966). Penelitian ini mengambil 400 sampel dengan nilai (e) pada penelitian ini sebesar 5%. Penelitian ini juga menghitung nilai Biaya Operasional Kendaraan (BOK) dengan menggunakan metode Departemen Perhubungan serta menghitung pendapatan dari load factor rencana sebesar 70% dan Break Even Point (BEP) dari adanya penambahan potensi demand pada sekolah.

Hasil penelitian ini adalah jumlah potensial demand pada sekolah sebesar 20 orang siswa dan 98 orang mahasiswa per bus per hari. Nilai BOK sebesar Rp. 346.836.000,-/bus-tahun jika bus beli dan Rp. 297.528.000,-/bus-tahun jika bus hibah.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.