EVALUASI STRUKTUR PERKERASAN JALAN LINTAS ANGKUTAN BARANG (PETI KEMAS) SURAKARTA - SUKOHARJO

Dewi Handayani, Djoko Sarwono, Selviana Tikna Puspitasari

Abstract

Surakarta merupakan kota perdagangan,yang didukung industri besar di kabupaten sekitarnya. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kondisi eksisting kelas jalan angkutan barang (peti kemas) dan merekomendasikan perencanaan ruas-ruas jalan. Survei yang dilakukan untuk evaluasi struktur perkerasan meliputi data primer yaitu survei Inventarisasi Jalan, Survei LHR (lalu lintas harian rata-rata), Survei Inventarisasi Jalan untuk menentukan sisa UR (umur rencana), O- D (Origin Destination) Survei dan DCP (Dynamic Cone Penetrometer). Adapun data sekunder meliputi Peta Lokasi, data LHR (lalu lintas harian rata-rata), data perkerasan akhir jalan dan denah rute lintas angkutan barang. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan metode Bina Marga Analisa Komponen. Hasil penelitian berdasarkan hasil inventarisasi jalan yang dilakukan dapat disimpulkan terdapat jarak 6,7 km ruas jalan yang memenuhi syarat kelas tetapi lebar kurang dan 20,9 km yang belum memenuhi syarat kelas II, sehingga perlu direkomendasikan dilakukan overlay pada ruas - ruas tertentu dengan menggunakan nilai LHR rencana perbaikan dilakukan dengan merujuk syarat tebal minimum menurut SNI untuk tebal lapis campuran.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.