EVALUASI TINGKAT PELAYANAN PEJALAN KAKI, PESEPEDA, DAN ANGKUTAN UMUM MENGGUNAKAN TIC-TOOLS YANG BERDASAR HCM 2010 DI KAWASAN PASAR GEDE SURAKARTA
Abstract
Pasar Gede Kota Surakarta merupakan kawasan komersial dengan aktifitas perdagangan yang tinggi. Aktifitas tersebut membangkitkan arus lalu lintas yang menjadi permasalahan tersendiri pada kawasan ini. Untuk itu, maka diperlukan penataan kawasan. Pemkot Surakarta telah melakukan penataan ulang kawasan Pasar Gede dengan konsep kawasan transportasi berkelanjutan.
Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi tingkat pelayanan multimoda yang terdiri dari pejalan kaki, pesepeda dan angkutan umum pada kondisi eksisting dan setelah penanganan. Kondisi eksisting merupakan kondisi sebelum dilakukan penataan ulang kawasan, sedangkan kondisi setelah penanganan merupakan kondisi setelah penataan ulang kawasan. Metode analisis yang digunakan adalah analisis tingkat pelayanan multimoda berbasis web dengan domain tic-tools.com yang berdasarkan HCM 2010.
Hasil tingkat pelayanan pejalan kaki kondisi eksisting masuk kategori A sampai dengan C, pesepeda masuk kategori B sampai dengan D, dan angkutan umum masuk kategori B dan C. Tingkat pelayanan pejalan kaki setelah penanganan masuk kategori A dan B, pesepeda dan angkutan umum masuk kategori B dan C.
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)Refbacks
- There are currently no refbacks.