PENGARUH PERSEPSI MASYARAKAT TERHADAP GAYA HIDUP KONSUMTIF EKS TENAGA KERJA WANITA (TKW) DI KECAMATAN PONGGOK KABUPATEN BLITAR

Indah Wulandari, Basuki Haryono, Atik Catur Budiati

Abstract

The high number of indonesian citizen and the lack of employement become one of the factor of the number of unemployed migran wokers till now. Form all the Indonesian’s labor that work in the foregin, most of the were female. One of the intersting aspect is that the change of lifestyle of Foregin Indonesian’s Female Laborer (FIFL) phenomenon when they get back to Indoensia. This research carried out to know the inflence of society perspective to the consumtive lifestyle of former Foregin Indonesian’s Female Laborer (FIFL) in the Ponggok Subdistrict, Blitar Regency that been clasified as barns area of Foregin Indonesian’s Female Laborer in the East Java. This research suing descriptive qualitative and carried out for four moths, form Febuary-June in the 2013. The data collection including interview, observation and documentation, meanwhile the data being analyzed by interactive analysis which include data collection, reduction data, display data and conclusion. The result of this research is show that society perspective about the success rate of former Foregin Indonesian’s Female Laborer support their comsumptive behaviour. In additon, the other factor that support former Foregin Indonesian’s Female Laborer is comsumptive behaviour is that they are still single dan there’s urge to the existence needs in the society.

Keywords: Lifestyle, Consumptive, Preception, FIFL.

Abstrak

Tingginya jumlah penduduk Indonesia dan adanya keterbatasan lapangan kerja menjadi salah satu faktor penyebab masih tingginya angka buruh migran sampai saat ini. Dari sekian banyak jumlah buruh migran yang bekerja di luar negeri, sebagian besar adalah wanita. Salah satu yang menarik adalah adanya fenomena perubahan gaya hidup eks-TKW ketika kembali ke tanah air. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh persepsi masyarakat terhadap gaya hidup konsumtif eks-TKW di Kecamatan Ponggok Kabupaten Blitar yang merupakan salah satu daerah lumbung TKW di Jawa Timur. Penelitian menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif dan dilakukan selama empat bulan yakni dari bulan Februari-Juni 2013. Teknik pengumpulan data meliputi wawancara, observasi dan dokumentasi sedangkan teknik analisis data menggunakan analisis interaktif yang meliputi pengumpulan data, reduksi, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi masyarakat tentang standar kesuksesan seseorang mendorong eks-TKW untuk berperilaku koonsumtif. Selain itu, faktor lain yang mendorong eks-TKW memiliki gaya hidup konsumtif adalah status yang masih single dan keinginan terlihat berbeda dari masyarakat desa pada umumnya.

Kata Kunci: Gaya Hidup, Konsumtif, Persepsi, TKW.

Full Text:

PDF

References

Ariyani, N. I., & Nurcahyono, O. (2018). Digitalisasi Pasar Tradisional: Perspektif Teori Perubahan Sosial. Jurnal Analisa Sosiologi, 3(1).

Baudrillard, J.P. (2011). Masyarakat Konsumsi. Bantul: Kreasi Wacana.

Bocock, R. (2007). Pengantar Komprehensif Untuk Memahami Hegemoni. Yogyakarta: Jalasutra.

Featherstone, M. (2008). Posmodernisme Dan Budaya Konsumen. Terj, Misbah .Z.E. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Kemenkominfo. (2011). Buku Paket Informasi Publik: Tantangan Dan Kebijakan Tenaga Kerja Indonesia Di Luar Negeri. Jakarta: Kementerian Komunikasi dan Informatika RI.

Lee, M.J. (2006). Budaya Konsumen Terlahir Kembali: Arah Baru Modernitas Dalam Kajian Modal Konsumsi dan Kebudayaan. Terj. Nurhadi. Yogyakarta: Kreasi Wacana.

Nezar, A. & Andi, A. (2009). Antonio Gramsci Negara dan Hegemoni. Yogyakarta: Pusataka Pelajar.

Pazoolini, A. (2006). Pijar-pijar Pemikiran Gramsci. Terj. P.D. Eko. Yogyakarta : Resist Book.

Solikatun, S., Kartono, D. T., & Demartoto, A. (2018). Perilaku Konsumsi Kopi Sebagai Budaya Masyarakat Konsumsi: Studi Fenomenologi Pada Peminum Kopi Di Kedai Kopi Kota Semarang. Jurnal Analisa Sosiologi, 4(1).

Refbacks

  • There are currently no refbacks.