PENGUATAN PARTISIPASI MASYARAKAT PETANI MENUJU EKONOMI KREATIF MELALUI PENGEMBANGAN PARIWISATA BERBASIS SUMBER DAYA PERTANIAN

Sri Marwanti, Ismi Dwi Astuti Nurhaeni, Rara Sugiarti

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah: 1) mengidentifikasi potensi sumber daya pertanian di Kabupaten Karanganyar yang dapat dikembangkan sebagai daya tarik wisata; 2) mengetahui hal-hal yang mendukung dan hal-hal yang menghambat pengembangan sumber daya pertanian menjadi daya tarik wisata; 3) menganalisis kontribusi sumber daya manusia (SDM) di daerah pedesaan dalam mendukung pengembangan sumber daya pertanian sebagai daya tarik wisata; 4) menganalisis partisipasi masyarakat dalam pemanfaatan sumber daya pertanian menjadi daya tarik wisata menuju ekonomi kreatif; 5) mengetahui kebutuhan masyarakat petani terhadap pembangunan pariwisata berbasis sumber daya pertanian; 6) mengeksplorasi kebijakan dan program Pemerintah Kabupaten Karanganyar yang berkaitan dengan peningkatan partisipasi masyarakat untuk memanfaatkan dan mengembangkan sumber daya pertanian menjadi daya tarik wisata; 7) merumuskan model dan strategi penguatan partisipasi masyarakat petani menuju ekonomi kreatif melalui pengembangan pariwisata berbasis sumber daya pertanian di Kabupaten Karanganyar. Data penelitian dikumpulkan dengan menggunakan beberapa metode, yang meliputi pengamatan (observasi) lapangan, wawancara, diskusi kelompok terarah (FGD/Focus Group Discussion), dan metode simak dokumen (content analysis). Data dianalisis dengan menggunakan analisis interaktif (Miles & Huberman, 1984) dan analisis partisipasi (Martinus Nanang & Devung, 2004). Hasil penelitian tahun pertama menunjukkan bahwa: 1) Kabupaten Karanganyar memiliki banyak sumber daya pertanian yang dapat dikembangkan menjadi daya tarik wisata; 2) memiliki banyak faktor pendukung pengembangan sumber daya pertanian menjadi daya tarik wisata, meskipun juga terdapat banyak faktor penghambat pengembangan sumber daya pertanian menjadi daya tarik wisata; 3) masyarakat petani telah memiliki kontribusi terhadap upaya pengembangan sumber daya pertanian sebagai daya tarik wisata; 4) partisipasi masyarakat dalam pemanfaatan sumber daya pertanian menjadi daya tarik wisata menuju ekonomi kreatif menurut teori Simon & Devung (2004) berada pada kisaran level atau tingkat partisipasi 2 (dua) sampai 5 (lima); 5) untuk mengembangkan sumber daya pertanian menjadi daya tarik wisata masyarakat petani membutuhkan bantuan dan fasilitasi dari stakeholders; 6) Kebijakan dan program Pemerintah Kabupaten Karanganyar untuk meningkatkan partisipasi masyarakat petani dalam mengembangkan sumber daya pertanian menjadi daya tarik wisata masih terbatas; 7) model penguatan partisipasi masyarakat petani menuju ekonomi kreatif melalui pengembangan pariwisata berbasis sumber daya pertanian yang dirumuskan berdasarkan potensi dan permasalahan yang telah dianalisis dalam penelitian ini disebut model CEDA (Community Empowerment in Developing Agritourism), yakni sebuah model yang menggarisbawahi pemberdayaan masyarakat dalam pengembangan agrowisata (pariwisata berbasis sumber daya pertanian).
Kata Kunci: Agrowisata, Partisipasi, Masyarakat Petani, Sumber Daya Pertanian.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.