OPTIMALISASI EDUKASI DAN KOMUNIKASI DIGITAL MELALUI INFOGRAFIS SAAT PANDEMI COVID-19

IF Bambang Sulistyono, Zia Ghifari Muhammad

Abstract

Kasus positif covid-19 di Indonesia sangat tinggi. Hal ini menunjukkan masih kurangnya edukasi pada masyarakat sekitar. Masyarakat perlu untuk selalu di edukasi agar aman dari infeksi virus. Tak terkecuali Kota Sukoharjo, yang saat ini tercatat ada diperingkat enam terbanyak kasus
positif covid-19 di Jawa Tengah. Tim pengabdian masyarakat coba merespon hal tersebut dengan
melakukan optimalisasi edukasi dan komunikasi melalui media digital. Keadaan pandemi menuntut
masyarakat mengurangi aktivitas sosial secara fisik. Komunikasi digital menjadi media yang lebih
efektif untuk edukasi. Melalui pembentukan laman diedu.sik di Instagram, beragam konten edukasi covid-19 dirancang dan disebarluaskan. Konsep informasi melalui infografis menjadi rancangan
pokok yang dikreasikan oleh tim. Paduan antara teks dan ilustrasi, menjadi strategi agar menarik atensi masyarakat dan memudahkan proses pemahamannya. Tim pengabdian membagi konten menjadi tiga : (1) Momen sosial; (2) Isu Kesehatan; (3) Himbauan dan data kasus. Paduan dari beragam
topik tersebut, membuat lama diedu.sik di Instagram menjadi media edukasi digital yang dinamis,
efektif, dan tetap kontekstual. Dengan adanya kegiatan pengabdian masyarakat ini diharapkan dapat
meningkatkan pengetahuan masyarakat terkait dengan situasi pandemi covid-19 yang sedang berlangsung. Baik terkait pengetahuan cara penanggulangan ataupun informasi harian sebaran kasus
yang sedang terjadi.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.