Problematika Profesi Kependidikan dan Solusinya Guna Meningkatkan Kualitas Pendidikan Sekolah Dasar

Nava Widya Rimadani, Nia Kurnia Rizki, Nur Sa’adah

Abstract

Pendidikan merupakan usaha yang disengaja untuk menciptakan kondisi belajar yang memungkinkan peserta didik untuk mengembangkan potensi mereka, termasuk dimensi spiritual, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, moralitas yang baik, dan keterampilan yang esensial bagi individu, masyarakat, bangsa, dan negara. Tujuan dari penelitian ini adalah: (1) untuk mengetahui permasalahan pokok kompetensi dan profesionalisme, (2) untuk menganalisis faktor- faktor penyebab timbulnya problematika kompetensi dan profesionalisme guru sekolah dasar, (3) untuk menemukan solusi dari permasalahan tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif studi pustaka. Rencana hasil mencakup penjabaran permasalahan pokok kompetensi dan profesionalisme guru sekolah dasar, menjabarkan data terkait adanya permasalahan persebaran guru SD di Indonesia yang tidak merata dan menemukan solusi atau rekomendasi konkret mengatasi permasalahan profesi kependidikan. Kesimpulannya untuk meningkatkan fasilitas pendidikan guru sekolah dasar diperlukan upaya kolaboratif antara guru dan pihak sekolah.

Keywords

problematika, kompetensi, pendidikan, profesionalisme, guru

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.